Thursday, October 28, 2021

3 Loker Karawang Jurusan Administrasi Publik


Administrasi Publik merupakan sebuah jurusan yang tugasnya mempelajari tata kelola administrasi yang lebih spesifik, dari mulai aspek perencanaan hingga pengendalian di instansi milik publik ataupun swasta.

Saat ini, jurusan administrasi publik memang belum banyak dikenal oleh masyarakat, namun nyatanya jurusan ini mempunyai penting untuk sebuah perusahaan.

Di jurusan administrasi publik, para peserta didiknya akan dihadapkan dengan pelajaran yang menyajikan sejumlah data dengan tetap memperhatikan aturan erat yang masih berkaitan dengan negara.

Maka tidak heran, jika lulusan dari jurusan administrasi publik mempunyai skill dalam menyelesaikan suatu permasalahan yang berkaitan dengan kebijakan publik.

Lulusan dari jurusan administrasi publik biasanya akan mencari lowongan kerja di daerah yang sudah berkembang dan maju.

Salah satunya adalah Karawang, yang berada di Jawa Barat. Loker Karawang untuk lulusan dari jurusan administrasi publik juga sudah banyak dibutuhkan.

Apalagi, di Karawang banyak berdiri perusahaan serta perkantoran yang pastinya membutuhkan jasa dari seorang lulusan administrasi publik.

Loker Karawang untuk lulusan administrasi publik bisa teman-teman temukan di sosial media ataupun iklan yang tercantum di surat kabar.

Lalu, apa saja loker Karawang yang cocok untuk lulusan jurusan administrasi publik? Berikut informasinya di bawah ini:

1. Jurnalis
Jurnalis menjadi salah satu loker Karawang yang bisa dicoba oleh lulusan dari jurusan administrasi publik atau administrasi negara.

Loker Karawang sebagai jurnalis cocok untuk dicoba lulusan administrasi publik yang mempunyai hobby dalam bidang kepenulisan.

Saat di bangku perkuliahan, lulusan administrasi yang pastinya mempelajari materi mengenai politik atau pemerintahan.

Tentu saja ilmu yang satu ini sangat berguna jika ingin menjadi seorang jurnalis. Selain itu, skill dalam berinteraksi dengan sesama juga bisa dimanfaatkan ketika hendak mewawancarai narasumber.

Jika teman-teman berminat menjadi seorang jurnalis, teman-teman akan mendapatkan penghasilan yang bervariatif. Dari mulai 500 ribu hingga 5 juta rupiah.

2. Market Research
Loker Karawang untuk jurusan administrasi publik yang selanjutnya adalah menjadi seorang market research.

Market research atau yang biasa disingkat MR merupakan profesi yang tugas utamanya adalah melakukan penelitian pasar.

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan membantu para klien yang ingin menciptakan produk berkualitas sehingga nantinya bisa diterima baik oleh masyarakat.

Selain itu, market research juga bertanggungjawab atas penyediaan kebutuhan klien, dari mulai menganalisa produk, menyusun rencana pemasaran, hingga membantu pengambilan keputusan dalam hal manajemen.

Biasanya, lulusan dari jurusan administrasi publik yang ingin menjadi market research aja tergabung di dalam satu agency dengan sistem kerja yang hampir sama seperti seorang konsultan.

Untuk menjadi seorang market research, lulusan administrasi publik harus mempunyai skill berbahasa asing, presentasi, administrasi, serta statistika.

Jika teman-teman ingin mencoba loker Karawang sebagai market research, teman-teman bisa mendapatkan penghasilan yang berkisar 4 hingga 7 juta perbulan.

3. Staff Tata Usaha (Admin)
Loker Karawang sebagai staff tata usaha atau admin juga terbuka lebar untuk lulusan dari jurusan administrasi publik.

Sebagai staff tata usaha, teman-teman akan melakukan tugas pengelolaan administrasi perusahaan, membuat dan memasukkan data ke dalam komputer, hingga menjadi perantara komunikasi antara pihak perusahaan dengan pihak luar.

Menjadi staff tata usaha, teman-teman wajib untuk menguasai skill komunikasi, pengarsipan, hingga teknologi.

Nantinya, jika teman-teman menjadi seorang staff tata usaha, teman-teman bisa mendapatkan penghasilan berkisar 3 hingga 4 juta rupiah dalam sebulan.

1 comment :

  1. Wah mantap ini buat yang nyari kerja apalagi deket Karawang bisa gass, jujur pengin jadi jurnalis dari dulu tapi jauh ke Karawang.

    ReplyDelete