Apa kabar teman-teman? Hari ini sudah bermain apa dengan anaknya? Kalau saya dan Jav sih, seminggu ini sedang asyik dengan mainan baru. Namanya Colour to Life. Colour to Life ini persembahan dari Faber-Castell.
Teman-teman pastinya sudah enggak merasa asing lagi kan dengan Faber-Castell. Saya saja dari zaman masih SD, hingga sekarang anak saya--Jav--juga sudah SD, selalu menggunakan alat tulis dan alat mewarnai dari Faber-Castell. Mulai dari pensilnya yang menjadi andalan saya saat mengisi lembar jawaban ujian, hingga pensil warna dan oil pastel yang sekarang setia dipakai Jav untuk mewarnai.
Sebagai salah satu produsen alat tulis dan alat mewarnai tertua di dunia, Faber-Castell memang selalu menghadirkan berbagai produk yang berkualitas. Alat tulis dan alat mewarnainya pun inovatif sehingga dapat mendukung kreativitas anak-anak.
Tentang Colour to Life
Kini, di masa yang sudah serba digital, Faber-Castell pun turut mengikuti perkembangan zaman dengan menghadirkan produk inovatif terbarunya, Colour to Life. Produk ini merupakan hasil kolaborasi Faber-Castell Indonesia dengan AR & Co. Jadi, Colour to Life menggabungkan kegiatan mewarnai secara konvensional dengan teknologi augmented reality.
Untuk mendapatkannya, cukup mudah dan terjangkau. Produk Colour to Life bisa dibeli di Tokopedia, Gramedia, atau toko buku terdekat.
Color to Life dikemas dalam satu paket kotak yang terdiri dari buku mewarnai augmented reality dan Faber-Castell Connector Pens. Di dalam buku mewarnai tersebut terdapat 15 halaman yang terdiri dari 5 karakter yang berbeda.
Adapun connector pens-nya terdiri dari 20 warna yang cantik. Awalnya, saya khawatir membiarkan Jav mewarnai menggunakan connector pens ini. Takut berantakan dan mengotori pakaiannya, nanti kan saya jadi repot mencucinya, hihihi....
Namun ternyata connector pens dari Faber-Castell ini mudah dicuci dan enggak akan meninggalkan noda pada pakaian. Wuih, saya jadi tenang deh. Produk ini pun sangat aman untuk anak-anak karena enggak beracun. Selain itu, sesuai dengan namanya, produk ini dapat digabung-gabungkan menjadi aneka bentuk rancang bangun loh. Cocok banget untuk melatih kreativitas Jav.
5 Kegiatan Seru Bersama Colour to Life
Teman-teman pastinya ingin tahu kan, keseruan apa saja yang bisa didapatkan dari produk Colour to Life ini?
Pertama, mewarnai. Banyak teknik mewarnai yang dapat dilakukan dengan connector pens dari Faber-Castell ini. Seperti patterning, pointilism, squiggling, shading, contouring, dan lain-lain tergantung kreativitas penggunananya.
Bagi saya dan Jav, mewarnai menggunakan connector pens kali ini merupakan pengalaman yang baru. Sebelumnya, kami biasa mewarnai menggunakan pensil warna dan oil pastel. Ternyata dengan connector pens dari Faber-Castell dan teknik mewarnai yang bermacam-macam, kegiatan mewarnai menjadi terasa lebih asyik loh.
Ada 5 karakter berbeda yang dapat diwarnai, yaitu kesatria berkuda (sama seperti logo Faber-Castell), anak kecil, putri, kucing, dan pesawat. Masing-masing karakter terdiri dari 3 halaman. Pas banget nih untuk Jav, saya, dan suami, hohoho.... Kami mewarnai semua karakter tersebut sesuai gaya dan preferensi masing-masing. Oiya, supaya enggak tembus ke belakang, mewarnainya jangan ditekan ya. Ini kan spidol, jadi tanpa perlu ditekan kuat-kuat pun warnanya sudah langsung keluar.
Kedua, membuat karakter menjadi hidup. Untuk mengubah karakter 2D menjadi 3D, perlu mengunduh aplikasinya terlebih dahulu. Aplikasi Colour to Life ini gratis serta tersedia di Google Play dan App Store. Aplikasi ini bisa diunduh dengan cara memindai QR Code yang ada di kemasan/buku gambar atau bisa juga langsung mengetikkan 'Colour to Life' di kolom pencarian Google Play dan App Store. Di Google Play, aplikasi ini sudah diunduh lebih dari 5 ribu kali dan mendapat rating 4,7 bintang loh. Wow!
Setelah diwarnai, langsung saja pindai gambarnya melalui aplikasi tersebut. Aplikasinya ringan banget dan bisa digunakan walau tanpa jaringan internet. Agar proses memindainya lancar, posisikan kamera ponsel tegak lurus di atas gambar dengan jarak kurang lebih 30 cm. Bagusnya dipindai di tempat yang terang ya, agar hasilnya cerah. Soalnya saya pernah memindai di tempat yang gelap, hasilnya pun gelap, warna si karakter jadi enggak jelas.
Ketiga, berinteraksi dengan semua karakter. Tadaaa... karakter 2D pun langsung hidup menjadi karakter 3D yang interaktif. Apabila disentuh dengan jari, kaki depan kuda yang sedang ditunggangi kesatria langsung naik ke atas. Kalau anak kecil yang sedang bermain stik pogo, badannya langsung condong ke depan. Sedangkan putri yang sedang diam langsung menari. Paling lucu yang kucing nih, dia tidur dan saat disentuh langsung bangun lalu melukis. Adapun pesawat yang sedang terbang langsung menambah kecepatannya.
Ketiga, berinteraksi dengan semua karakter. Tadaaa... karakter 2D pun langsung hidup menjadi karakter 3D yang interaktif. Apabila disentuh dengan jari, kaki depan kuda yang sedang ditunggangi kesatria langsung naik ke atas. Kalau anak kecil yang sedang bermain stik pogo, badannya langsung condong ke depan. Sedangkan putri yang sedang diam langsung menari. Paling lucu yang kucing nih, dia tidur dan saat disentuh langsung bangun lalu melukis. Adapun pesawat yang sedang terbang langsung menambah kecepatannya.
Keempat, swafoto. Zaman sekarang ini, melakukan apapun pasti sedikit-sedikit langsung foto. Main ke tempat wisata baru, makan di tempat jajan favorit, bertemu teman lama, rasanya kurang afdal kalau enggak mendokumentasikannya dalam bentuk foto. Iya enggak sih? Atau jangan-jangan cuma saya saja, hihihi....
Begitupun dengan hasil karya, rasanya pasti membanggakan ya bisa berfoto bersama dengan gambar karakter hasil mewarnai sendiri. Apalagi karakternya bisa hidup pula. Melalui aplikasi Colour to Life, saya dan Jav bisa mengambil swafoto bersama karakter hidup favorit masing-masing. Keren kan. Ukuran dan posisinya bisa diatur sesuai keinginan pula. Jav pun memilih berfoto bersama kesatria berkuda, karena gagah katanya.
Kelima, bermain games. Nah ini nih yang paling mantap, saya dan Jav bisa bermain games juga. Didukung dengan visual grafis yang cerah dan dilengkapi dengan suara musik yang menarik. Pada aplikasi Colour to Life, terdapat 5 macam games untuk 5 karakter tadi. Di antaranya yaitu:
- Giddy Up!: Permainan menunggang kuda sambil mengumpulkan skor dan waktu serta menghindari rintangan berupa kayu dan batu. Cara memainkannya sangat mudah, cukup arahkan kuda ke kanan dan ke kiri.
- Pogo Boy: Permainan loncat dari satu batu ke batu lain untuk mengumpulkan skor dan waktu. Jangan sampai jatuh ke dalam air atau mendarat di tempat yang bertanda seru. Cara memainkannya yaitu dengan mengatur jarak loncatan, panjang atau pendek. Gampang banget, kesukaan Jav, hihihi....
- Dress-Up Challenge: Permainan mendandani maneken dengan setelan yang sudah dicontohkan sebelumnya. Games favorit saya nih, memacu adrenalin, hohoho....
- Balance Your Brain: Mencocokkan warna cat dengan tulisannya, benar atau salah. Seru!
- Safe Flight: Permainan mengendarai pesawat sambil mengumpulkan skor dan waktu serta menghindari rintangan berupa awan. Cara memainkannya yaitu mengatur tinggi pesawat, naik atau turun.
Dalam satu waktu, saya dan Jav biasanya memainkan satu games secara bergantian, tentunya menggunakan karakter masing-masing. Jadi misalnya, Jav dulu yang bermain games menggunakan karakter yang sudah dia warnai. Setelah game over, giliran saya yang bermain games menggunakan karakter yang sudah saya warnai. Begitu seterusnya sampai jatah screen time Jav habis.
Manfaat Colour to Life
Sepintas, permainan Colour to Life ini enggak bermanfaat, hanya untuk bersenang-senang saja. Padahal banyak loh keuntungan yang bisa didapatkan dari kegiatan mewarnai dan bermain games Colour to Life.
Pertama, relaksasi. Meskipun usianya sudah 7 tahun, Jav masih termasuk anak yang enggak bisa diam. Dia bisa duduk manis salah satunya yaitu saat sedang menggambar dan mewarnai, serta saat bermain games kesukaannya--games simulasi menyetir. Anteng banget, enggak mau diganggu.
Ternyata kegiatan mewarnai dan bermain games, termasuk mewarnai dan bermain games bersama Colour to Life, bisa memberikan efek menenangkan dan relaksasi. Hal tersebut bukan hanya untuk anak-anak seperti Jav, namun berlaku juga bagi orang dewasa seperti saya. Makanya, kegiatan ini juga bisa menghilangkan stres dan mengembalikan mood loh.
Kedua, edukasi. Mewarnai dan bermain games edukasi bersama Colour to Life, dapat memberikan dampak positif bagi anak-anak seusia Jav. Di antaranya yaitu meningkatkan fokus dan konsentrasi, mengasah motorik halus, melatih koordinasi mata dan tangan, mengasah kecepatan, melatih keseimbangan otak kiri dan otak kanan, mengasah refleks, melatih daya ingat, dan lain-lain.
Hal tersebut merupakan keterampilan penting dan mendasar yang dibutuhkan anak-anak untuk mendukung kegiatan mereka di sekolah. Makanya harus terus distimulasi. Dengan Colour to Life, rasanya seperti bermain biasa saja, padahal sambil belajar juga. Belajar dengan cara yang menyenangkan, hohoho....
Ketiga, quality time. Teman-teman pasti sudah tahu kan kalau saat ini waktu saya lebih banyak dihabiskan bersama Rashya--adik Jav. Selama ini Jav enggak pernah mengeluh. Setiap kegiatan bersama Rashya, saya memang selalu melibatkan Jav. Apabila Rashya sedang tidur atau bermain bersama ayahnya, saya juga selalu menyempatkan diri untuk menciptakan quality time bersama Jav. Salah satunya ya bermain Colour to Life ini.
Tapi saya curiga nih, masa sih Jav enggak pernah merasa cemburu. Berkat Colour to Life, akhirnya terkuak juga bagaimana perasaan Jav yang sebenarnya.
"Jav, lihat deh, Bunda udah selesai warnain karakter Colour to Life yang ini." Saya menunjukkan salah satu halaman buku Colour to Life.
"Kok, ada tulisannya Javnya?" Wajahnya sumringah.
"Ya, iya dong. Emang kenapa gitu, Jav enggak suka?"
"Kenapa bukan Rashya, kan Rashya anak kesayangan Bunda." Membuat saya ingin menangis.
"Loh, kan Jav juga anak kesayangan Bunda, cinta pertamanya Bunda." Berusaha tetap cool.
"Tapi Bunda lebih perhatian sama Rashya."
"Kata siapa? Coba inget-inget, tiap pagi, Bunda masak ninggalin Rashya sama Ayah, kadang Rashyanya nangis, masak buat bekal siapa coba?"
"Buat Jav."
"Rashya lagi tidur siang, tapi udah jam 2, Bunda gendong aja, enggak nunggu Rashya bangun dulu, mau jemput siapa coba?"
"Jemput Jav."
"Bunda sayang enggak sama Jav?"
"Sayang."
Tuh kan, ternyata kecurigaan saya benar. Berkat Colour to Life, Jav spontan mengekspresikan perasaannya. Akhirnya saya pun jadi bisa menjelaskan sekaligus menunjukkan pada Jav bahwa meski ada Rashya, saya tetap dan akan selalu menyayanginya. Terima kasih ya Faber-Castell. Semoga Jav percaya dan jadi PR saya juga sih untuk membuat dia percaya.
Hmmm, sudah ah bapernya, hehe.... So, bagi teman-teman yang tertarik dan ingin mengetahui informasi lebih lanjut mengenai Colour to Life dan/atau produk Faber-Castell lainnya, bisa langsung cek ke akun media sosialnya ya.
Tambah seru aja mewarnai menggunakan Faber Castle :)
ReplyDeleteIya :)
DeleteMenambah kekreativitasan anak-anak ya ..
ReplyDeleteBetul :)
DeleteBisa dalam bentuk 3D juga ya :)
ReplyDeleteIya, keren deh :)
DeletePengen coba juga nihh :)
ReplyDeleteYuk :)
DeleteDirumah juga ada Faber Castle, tinggal download aplikasinya aja :)
ReplyDeleteAsyik :)
DeleteEmanga banyak manfaatnya ya Teh, mami happy kiddos happy yay
ReplyDeleteYup, betul banget :)
DeleteFaber Castle ini emang terkenal bagus produknya ya.
ReplyDeleteSekarang ada games-nya yg asyiqeu banget.
Iya, ga diragukan lagi kualitasnya
DeletePercakapannya juga bikin aku pengin nangis. Akhirnya terkuak perasaannya Jav karena main Colour to Life ini ya Teh. Colour to Life banyak manfaatnya, baik yang dewasa maupun anak-anak jadi sama-sama hepi :)
ReplyDeleteYup :)
Deletebanyak ya teh manfaatnya apalagi kegiatannya seru banget bisa warnain, selfie sekalian juga bisa main gamesnya yah teh Pokoknya seru banget
ReplyDeleteBetul betul betul ;)
DeleteSampe hormat segala itu si abang haha
ReplyDeleteSeru yaa
Hihihi...
DeleteSaya mah paling senng main dress up nya sama pogo boy, seru
ReplyDeleteDress up emang seru ya ;)
DeleteKenapa ya aku teh nggak kepikiran foto sama kudanya di gedein gitu jadi keliatan kayak yang asli. Itu keren fotonya Jav dong yang hormat sama kuda :)))
ReplyDeleteHehe, makasih tante :)
DeleteAnakku nomor dua seneng mainin connector pensnya, soalnya dia belum bisa mewarnai dengan bener, kalau si sulung udah hepi banget bisa mewarnai sekaligus main games
ReplyDeleteBisa dipake semua umur, tinggal disesuain aja hohoho...
DeleteSeru banget ini Colour to Life. Jadi berebut deh sama Al xD
ReplyDeleteHihihi, ada2 aja :D
DeleteWaw, itu Kab yang warnai? Kereeeen. Aku aja susah warnai biar rapi dan bagus. Belepotaaaaan :D
ReplyDeleteAda yg jav, ada yg bundanya
DeleteHuhuhu...akhirnya berkat faber castell, anak bisa mencurahakan isi hatinya ya..
ReplyDeleteBondingnya jadi semakin kuat kan..😊
Iya huhuhu...
Deleteaku setuju.
ReplyDeletemewarnai bisa jadi salah satu sarana relaksasi diri buat kita yang terkena banyak polusi stress dari lingkungan.
tapi aku belum bisa mewarnai dengan bagus :))
Sama, cuek aja lah, hihihi...
DeleteKeren yak colour to life anak2ku juga suka nih, Maghfira sampai bikin video unboxing segala hehe..
ReplyDeleteWah keren bgt maghfira :)
DeletePermainan yang kreatif dan edukatif ya
ReplyDeleteIya betul :)
DeleteKarena CTL Jav bisa cerita ke Bunda, ya.. Semoga Jav dan Rashya makin sayang sama Bunda hebatnya 💕
ReplyDeleteAamiin, semoga bundanya juga bisa lebih baik lg
DeleteBagus yah inovasinya Faber Castell ini. Banyak manfaatnya jg mewarnainya.
ReplyDeleteDeuh, iya sih kalau udah punya adek lagi kakaknya suka ada cemburu gitu, apalagi kalau usianya deketan.
Hehehe...
DeleteAku jg ngerasain lebih rileks teh abis mewarnain dan maen game Colour to Life, keren banget tulisannya teh, lengkap abis :)
ReplyDeleteAsyik ya... Makasih :)
DeletePermainan ini asyik banget. Bikin gemes kalo gak bisa-bisa .haha
ReplyDeleteHihihi...
Deleteini baru asyik main tambah pintar
ReplyDeleteYup :)
Delete#hiks naha saya keukeuh gagal ya?
ReplyDeletetapi mau coba lagi ah
Oh gagal di mananya?
DeletePas buat keponakan gua hehe
ReplyDeleteAsyik dong :)
DeleteSeru seru seruuu
ReplyDeleteIya :)
DeleteLihat foto-fotonya, jadi pengin coba. Anak2 pasti suka :)
ReplyDeleteHayu coba ;)
DeleteHasil mewarnainya bagus-baguuuus! 😍😍😍
ReplyDeleteIni pas lagi ngewarnain sampe lupa waktu ya saking senengnya.
Iya, seru :)
Delete